Apa Itu Warna RGB? : Pengertian Singkat Tentang Warna RGB

APA ITU WARNA RGB? PENJELASAN SINGKAT MENGENAI WARNA RGB


warna rgb

RGB merupakan singkatan dari Red, Green, Blue jika dalam bahasa Indonesia berarti Merah, Hijau, Biru. Apakah RGB itu penting? Walau terlihat sangat sederhana, para ahli sepakat mata manusia hanya dapat menangkap 7 juta warna yang berbeda. Namun, diantara jutaan warna, ada tiga warna yang sangat peka di mata manusia, tiga warna tersebut adalah merah, hijau, dan biru. 


Ketiga warna ini juga menghasilkan sekitar 16 juta warna baru dengan menggunakan rumus khusus pada komputer. Sederhananya, RGB merupakan unsur warna asli komputer ketika mengambil gambar dan menampilkannya di layar monitor. Meski bergitu, RGB tidak hanya ditemukan pada komputer saja, melainkan berbagai layar elektronik seperti handphone, televisi, dan tablet.


Apasih istimewanya warna RGB itu? menggunakan warna RGB ini, gambar akan lebih mudah disalin dan dipindahkan dari satu software ke software lain sehingga lebih mudah diedit. Hal ini karena semua software pada komputer dapat menerima format gambar RGB, baik berformat JPEG maupun PNG. Karena bisa dengan mudah diterima dimanapun, kamu tidak perlu untuk melakukan convert ke dalam format gambar lainnya.  


Emang ada ya kekurangan warna RGB? Walau memiliki kelebihan yang menarik tetapi warna RGB memiliki kekurangan dalam mencetak gambar dalam bentuk kertas ataupun media cetak lainnya, warna yang dihasilkan akan kurang bagus dan kurang tajam. Ini terjadi karena perbedaan dengan gambar digital yang tampil dilayar dengan printer tidak sama, printer bukan menggunakan mode warna RGB melainkan CMYK. Jadi warna dengan mode RGB akan lebih bagus dan tajam pada media digital saja.


Follow sosial media kami untuk mendapatkan info menarik lainnya


Tidak ada komentar:

Adbox